Bogor Kab – mcbrnews
Markas komando (Mako) Garda Pembela Rudy Susmanto (Gapersus) bergema dalam acara Yasinan bersama dipimpin oleh Ust. H. Amir S.Ag. yang kedua kali digelar di Gang Nurul Abror Tegar Beriman Cibinong Kabupaten Bogor, Kamis malam Jumat (10/7).
Acara yang dimulai bada Isya tersebut diikuti oleh 30 orang anggota yang hadir memenuhi ruangan dua lantai tersebut berlangsung khusyuk dan khidmat dengan berharap ridho dan rahmat Alloh SWT untuk kebaikan dan keberkahan dalam menjalankan visi dan misi organisasi Gapersus dan Pemerintahan Daerah yang didukungnya serta Pemerintah Pusat pada umumnya.
“Malam ini merupakan kali kedua kita mengadakan tawasul dengan membacakan surat Yasin bersama dipimpin oleh Ust Amir. Semoga dengan Yasinan bersana kali ini dapat menjadi wasilah dan menjadikan para pemimpin kita mulai dari Presiden, Gubernur dan wabil khusus Bupati Bogor bapak Rudy Susmanto senantiasa dijaga kesehatannya oleh Allah SWT,” ungkap Ketua Umum Gapersus, Aliv Simanjuntak ditemui di lokasi.
Dan yang tak kalah penting, lanjut Aliv adalah wilayahnya terhindar dari segala bencana dan musibah serta malapetaka, “Karena hanya dengan kekuatan doa yang bisa kita lakukan dalam membangun bangsa dan negara berharap berkah dari langit, sedangkan secara strategi, politis dan birokrasi, hanya mereka pemangku jabatan yang dapat melaksanakannya,” imbuhnya.
Aliv mengatakan, dengan maraknya musibah dan bencana menginspirasi dirinya untuk ber munajat bersama, “Dengan kekuatan doa dan munajat bersama yang dilakukan secara berjamaah, insyaa Alloh akan berdampak pada kebaikan, minimal akan mengurangi kualitas dan kuantitas musibah yang tidak kita inginkan,” harapannya.
“Selain itu, kepada para DPC dan Ranting Organisasi Gapersus di lapangan, saya berpesan agar tetap waspada, mengingat cuaca yang labil dan mengakibatkan berbagai musibah dan bencana yang bisa kapan saja terjadi dengan tidak pandang bulu, artinya siapapun bisa saja mengalami musibah dan bencana. Kata kuncinya adalah senantiasa waspada dan tawakkal,” pungkasnya.
Kepada Pengurus DPC dan Ranting Gapersus di wilayahnya masing-masing, Aliv juga berharap agar turut mendoakan jalannya Pemerintahan Kabupaten Bogor yang dipimpin oleh Rudy Susmanto ini agar tercapai visi misi dan program kerjanya menuju Kabupaten Bogor yang Istimewa dan Gemilang.